ZETIZENS.COM - Zet kalian tahu hewan ngengat gaksi? Eits tapi jangan sampe ketuker ya Zet, ini bukan kupu-kupu.
Walaupun bentuknya mirip dengan kupu-kupu yang memiliki sayap indah, tapi ngengat bukanlah kupu-kupu.
Dari berbagai jenis ngengat, ngengat Luna adalah salah satu ngengat yang menarik loh Zet.
Ngengat Luna atau yang lebih dikenal dengan Luna moth memiliki sayap khas berwarna hijau terang. Luna moth dapat dijumpai di padang rumput di daerah Benua Amerika Utara.
Baca Juga: Enchanted, Film Animasi Keluarga yang Dikemas Musikal dan Fenomenal
Siklus hidup ngengat Luna ini sama seperti kupu-kupu, yang dimulai dari telur, ulat, lupa hingga menjadi ngengat Luna. FYI, Zet, lebar sayap yang dimiliki oleh ngengat Luna ini setara dengan panjang ponsel loh atau sekitar 11,43 cm.
Zet yang menarik dari ngengat Luna ini selain sayapnya yang indah, ternyata ngengat ini tidak memiliki mulut atau sistem pencernaan. Wah bisa gitu ya Zet?
Ternyata karena ngengat tidak memiliki sistem pencernaan, jadi ngengat ini hanya dapat hidup selama satu minggu saja setelah meninggalkan kepompong.
Baca Juga: The Incredibles, Satu Keluarga Jadi Superhero
Tau gak sih Zet, ngengat Luna memiliki tujuan hidupnya hanya untuk kawin saja. Karena masa hidupnya yang singkat ini, semasa hidupnya ngengat ini akan mencari pasangan dan kawin.
Tujuan dari kawin ini agar spesies ngengat Luna ini bisa terus beregenerasi. Zet, satu betina Luna moth dapat menghasilkan telur sebanyak 400-600 buah. Wahh sangat banyak sekali ya Zet? (Nisa Luthfiah)
Artikel Terkait
Mengenal 7 Wonders of Banten, Apa Aja Sih?
Ustadzah Syifa Nurfadhilah, Dai Muda Jebolan ANTV
Bikin Jedag-jedug, Balasan Admin TikTok Pesona Indonesia Bikin Ngakak
Desta Gugat Cerai Sang Istri, Ada Apa Ini?
Monyet Cantik 2, Sinetron Remaja yang Digandrungi di Zamannya
Tutorial Cara Menghemat Pengeluaran Biar Gak Boros, Anak Kos Mesti Tahu!
3 Rekomendasi Buku Public Speaking untuk Pemula
Edit File Dengan Menggunakan Website ilovePDF, Cepat Dan Gratis
The Incredibles, Satu Keluarga Jadi Superhero
Enchanted, Film Animasi Keluarga yang Dikemas Musikal dan Fenomenal